Pemko Pekanbaru Tata Tepian Sungai Siak di Kecamatan Senapelan

10 Oktober 2021
Wali Kota Pekanbaru Firdaus bersama Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti saat meninjau tepian Sungai Siak pada 1 Oktober 2021 lalu. Foto: Pemko Pekanbaru.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus bersama Dirjen Cipta Karya Kementerian PUPR Diana Kusumastuti saat meninjau tepian Sungai Siak pada 1 Oktober 2021 lalu. Foto: Pemko Pekanbaru.

RIAU1.COM -Direktur Jenderal (Dirjen) Cipta Karya Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Diana Kusumastuti meninjau lokasi penataan kawasan tepi Sungai Siak di Kota Pekanbaru pada 1 Oktober 2021. Kawasan pinggiran Sungai Siak di Kecamatan Senapelan ini telah ditata dengan baik dalam percepatan program Kotaku. 

"Akhirnya, kami bisa menata kawasan itu. Sebelumnya, kawasan itu tempat berjualan pedagang kuliner," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus, Minggu (10/10/2021)

Penataan ini menambah daya tapi Kawasan Sungai Siak sebagai objek wisata. Para wisawatan bisa menikmati pemandangan di tepi Sungai Siak sepanjang hari.

Pemko Pekanbaru juga membina para pedagang kuliner di sekitar kawasan itu. Apalagi kawasan di sekitar tepian Sungai Siak, ada taman bermain bagi masyarakat.

Camat dan lurah diharapkan bisa ikut membina masyarakat sekitar. Ia mengajak masyarakat ikut menjaga kawasan itu. 

"Ada sejumlah lokasi yang belum masuk dalam penataan. Kondisi tersebut karena masih ada kendala pembebasan lahan," ungkap Firdaus.