155 Pasien Covid-19 Diisolasi di 5 Fasilitas Isoter Pekanbaru

155 Pasien Covid-19 Diisolasi di 5 Fasilitas Isoter Pekanbaru

21 September 2021
Plt Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra. Foto: Surya/Riau1.

Plt Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Sebanyak 155 pasien Covid-19 menjalani isolasi terpusat (isoter) di lima fasilitas pemerintah di Pekanbaru. Angka pasien Covid-19 sudah jauh menurun bila dibandingkan dengan jumlah kamar isolasi di fasilitas isoter tersebut. 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra, Selasa (21/9/2021), mengatakan, pihaknya rutin mendata pasien Covid-19 di fasilitas isoter secara. Berdasarkan data 17 September, sebanyak 155 pasien Covid-19 masih menjalani isolasi di lima fasilitas pemerintah. Sementara, tempat tidur ruang isolasi yang sudah kosong 1.027 ranjang. 

Rinciannya, Rusunawa Rejosari menyediakan 360 ranjang, terisi 4, sisa 356 ranjang. Gedung Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BPSDM) Riau menyediakan 77 ranjang, terisi 38, sisa 39 ranjang. 

Badan Pelatihan Kesehatan (Bapelkes) menyediakan 84 ranjang, terisi 12, sisa 72 ranjang. Gedung Lembaga Penjaminan Mutu Pendidikan (LPMP) menyediakan 148 ranjang, terisi 58, sisa 90 ranjang. 

Asrama Haji menyediakan 513 ranjang, terpakai 43, sisa 470 ranjang. Total, 1.182 ranjang disediakan bagi pasien isolasi di lima fasilitas kesehatan pemerintah. 

Saat ini, ada 155 pasien masih menjalani isolasi. Sehingga, ranjang yang kosong ada sekitar 1.027 tempat tidur.

"Untuk pasien yang menjalani isolasi mandiri di hotel, kami belum ada memberikan rekomendasi. Sehingga, kami tak menghitung mereka yang isoman di hotel," ucap Dokter Naldo.