Ruang Isolasi Pasien Covid-19 Banyak Kosong di RS Pekanbaru, Hanya 190 Orang Dirawat

Ruang Isolasi Pasien Covid-19 Banyak Kosong di RS Pekanbaru, Hanya 190 Orang Dirawat

21 September 2021
Plt Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra. Foto: Surya/Riau1.

Plt Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Pasien Covid-19 masih sedikit yang dirawat di rumah sakit di Pekanbaru. Berdasarkan data Dinas Kesehatan (Dinkes) Pekanbaru, hanya 190 pasien yang masih menjalani perawatan di rumah sakit pemerintah, swasta, dan perguruan tinggi. 

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinkes Pekanbaru Dokter Arnaldo Eka Putra, Selasa (19/9/2021), mengatakan, pasien Covid-19 yang dirawat di rumah sakit hanya 190 orang. Hal ini berdasarkan data 17 September 2021, pukul 16.30 WIB. 

Di rumah sakit pemerintah, tempat tidur ICU untuk pasien Covid-18 yang tersedia 25. Namun, ruang ICU ini hanya diisi 3 pasien. Sementara itu, tempat tidur isolasi 305 ranjang, terisi 39 ranjang. 

Di rumah sakit swasta, tempat tidur ICU tersedia 143 ranjang. Ruang ICU diisi 39 pasien. Tempat tidur isolasi 802 ranjang diisi 111 pasien Covid-19. 

"Rumah sakit TNI/Polri menyediakan 4 tempat tidur di ruang. Ruang ICU ini telah kosong," sebut Dokter Naldo. 

Sedangkan tempat tidur isolasi yang disediakan 59 ranjang. Ruang isolasi ini hanya diisi 2 pasien. 

"Rumah sakit perguruan tinggi juga menyediakan 5 ranjang di ICU. Pasien Covid-19 yang dirawat nihil. Sedangkan di ruang isolasi, hanya 1 pasien yang dirawat dari 40 ranjang yang disediakan," ujar Dokter Naldo. 

Total tempat tidur ICU 177 ranjang dan terpakai 42 ranjang. Total tempat tidur di ruang isolasi 1.206 ranjang, terisi  148 pasien Covid-19.