Wali Kota Pekanbaru Sebut Salat Berjemaah di Masjid Riskan Penularan Virus Corona
Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Aktivitas salat berjemaah di masjid adalah tempat yang paling tinggi tempat penularan virus corona. Hal yang paling riskan lagi, penertiban rumah ibadah umat Islam.
Hal ini diungkapkan Wali Kota Pekanbaru Firdaus, Jumat (6/8/2021).
"Ini yang paling riskan," imbuhnya.
Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) juga harus lebih tegas lagi dalam pengawalan dan pengawasan aktivitas pasar tradisional. Satpol PP mesti lebih ekstra lagi memberikan bimbingan kepada pedagang di pasar.
"Berikan sosialisasi dan edukasi masyarakat di pasar maupun di rumah ibadah agar mereka paham. Agar mereka bisa mengerti," ujar Firdaus.
Pasalnya, ada 10 persen masyarakat masih tak mengerti bahaya pandemi corona. Sementara, 90 masyarakat lainnya sudah mengerti.
"Ini juga membuat penanganan Covid-19 tak maksimal. Kami harapkan kepada oknum-oknum di lingkungan masyarakat agar tak memberikan dorongan untuk mengaktifkan rumah ibadah seperti biasa," ucap Firdaus.