Cegah OTG Berkeliaran Jelang Lebaran, Polda Riau Lanjutkan Penyekatan Jalan di Pekanbaru
Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi. Foto: Surya/Riau1.
RIAU1.COM -Polda Riau melanjutkan penyekatan jalan di Pekanbaru. Langkah ini diambil guna mencegah orang tanpa gejala (OTG) corona berkeliaran jelang Lebaran.
"Mohon maaf. Saya seizin gubernur, saya lakukan penyekatan di Kota Pekanbaru," kata Kapolda Riau Irjen Agung Setya Imam Effendi dalam rapat di Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya akhir pekan lalu.
Apapun yang terjadi, baik ada pasar jongkok maupun pedagang apapun di Jalan Soebrantas, semuanya tutup, pukul 22.00 WIB. Lalu lintas dihentikan di Jalan Soebrantas.
"Geser mereka untuk menutup usahanya. Pukul 23.00 WIB harus sudah bersih. Ini semua untuk mencegah orang yang tidak mau dirawat (OTG) mencari baju (membeli baju lebaran) dan cari makanan," ucap Agung.
Orang yang tidak mau dirawat ini (padahal terjangkit virus corona) ketemu orang. Ia bisa menularkan lagi ke orang lain.
"Mohon maaf, kami harus meneruskan penyekatan di Kota Pekanbaru ini," tegasnya.
Tak hanya itu, Agung juga mendapat laporan dari para kapolsek. Dilaporkan bahwa buka bersama di semua restoran dan warung kopi, sudah seperti masa sebelum ada pandemi.
"Ternyata, (restoran dan warung kopi itu) tidak ada rekomendasi dari Satgas Covid-19," ungkap Agung.