Karang Taruna Pematang Kapau Pekanbaru Gotong Royong Bersihkan Makam di Kulim

21 Februari 2021
Pengurus Karang Taruna Kelurahan Pematang Kapau periode 2020-2023 usai gotong royong membersihkan area TPU Husnul Khotimah di Jalan Daruh-Daru, Kecamatan Kulim, Minggu (21/2/2021). Foto: Istimewa.

Pengurus Karang Taruna Kelurahan Pematang Kapau periode 2020-2023 usai gotong royong membersihkan area TPU Husnul Khotimah di Jalan Daruh-Daru, Kecamatan Kulim, Minggu (21/2/2021). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Karang Taruna Pematang Kapau, Kecamatan Kulim, Kota Pekanbaru, menggelar gotong royong membersihkan Tempat Pemakaman Umum (TPU) Husnul Khotimah, Jalan Daru-Daru, Minggu (21/2/2021). Kegiatan ini merupakan kegiatan bakti sosial Karang Taruna Kelurahan Pematang Kapau.

Sekretaris Karang Taruna Pematang Kapau Khormini mengatakan, pihaknya menggelar gotong royong di TPU Husnul Khotimah. Kegiatan ini merupakan bakti Sosial Karang Taruna Kelurahan Pematang Kapau.

"Kami akan terus bersinergi dengan pihak Kelurahan Pematang Kapau dalam kegiatan di bidang sosial. Inilah sebagai langkah awal dari kegiatan Karang Taruna di samping program kekaryaan yang masih dalam perencanaan," ujarnya.

Perlu diketahui, Karang Taruna Kelurahan Pematang Kapau ini dalam pengurusan baru periode 2020-2023. Pasalnya, Kelurahan Pematang Kapau sudah terpisah dari Kecamatan Tenayan Raya di akhir 2020.

Kelurahan Pematang Kapau ini dibentuk dari gabungan wilayah Kelurahan Tangkerang Timur dan Kelurahan Sialang Sakti dalam pemekaran wilayah di Kota Pekanbaru 2016 lalu.

"Meski dengan pengurusan baru, kami tetap berkoordinasi dengan Karang Taruna Kecamatan Kota untuk kegiatan dan program nanti di masa periode 2020-2023," jelas Khormini.