
SMPN 1 Pekanbaru
RIAU1.COM -SMPN 1 Pekanbaru telah memulai melakukan sekolah tatap muka pada tanggal 8 Februari 2021 dengan mengikuti panduan dan acuan dari dinas pendidikan Pekanbaru yaitu dua hari dalam seminggu.
"Kalau SMP hari Senin dan Rabu, tanggal 15 Februari sudah masuk Minggu kedua,"kata wakil kurikulum SMPN 1 Pekanbaru Nurlaili. Rabu 17 Februari 2021.
Untuk teknis pelaksanaan sekolah tatap muka ditengah pandemi Covid-19 ini, Nurlaili menceritakan bahwa pihaknya terlebih dahulu menyebarkan instrumen ketika penerimaan lapor semester ganjil dimana isinya tentang persetujuan orang tua terkait sekolah tatap muka dan daring terbatas.
"Dari instrumen yang disebarkan itu dari 164, ada 91 orang yang bersedia sekolah tatap muka terbatas. Dan 91 itu kita bagi dapatlah enam rombel dengan 20 murid satu lokal dengan satu hari 4 mata pelajaran (Mapel) 1 Mapel 30 menit tidak ada istirahat,"ujarnya.
Sementara itu untuk belajar daring sendiri, SMPN 1 katanya melakukannya pada hari Selasa, Kamis dan Jumat.
Ditanya apakah maksimal sekolah tatap muka terbatas, Dia mengaku sudah maksimal. Dan kedepannya akan terus dijalankan.