Semburan Gas di Ponpes Tenayan Raya Pekanbaru Berhenti Mendadak, Hanya Suara Dentuman Terdengar

12 Februari 2021
Lokasi semburan gas di kawasan Ponpes Al Ihsan, Tenayan Raya, Jumat (12/2/2021). Foto: Riau24 Group.

Lokasi semburan gas di kawasan Ponpes Al Ihsan, Tenayan Raya, Jumat (12/2/2021). Foto: Riau24 Group.

RIAU1.COM -Semburan gas di Pondok Pesantren Al Ihsan di Kelurahan Tuah Negeri, Kecamatan Tenayan Raya, berhenti mendadak pukul 10.00 WIB, Jumat (12/2/2021). Hanya dentuman yang terdengar dan suara gas dari lubang semburan. 

Kepala Bidang Kedaruratan dan LogistiK Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Pekanbaru Bambang Rifai, Jumat (12/2/2021) pagi, mengungkapkan, pemantauan semburan gas ini memasuki hari kesembilan. Berdasarkan data pukul 10.00 WIB, semburan gas tidak ada lagi. Frekuensi semburan juga sudah tidak ada lagi.

Suara gemuruh 71,7 desibel (dB). Material disemburkan hanya suara gas. 

Lower Explosive Limit (LEL) 0 persen. Hidrogen Sulfida (H2S) sebesar 0 ppm. Suhu ambient (suhu di sekitar lokasi semburan gas) 31 derajat Celcius.

"Semburan gas sudah tidak ada lagi. Hanya suara gas dan gemuruh yang masih terdengar," ungkap Bambang. 

Padahal, semburan gas sempat mencapai 8 meter dengan ketinggian 18 meter. Hal tersebut berdasarkan data pukul 08.00 WIB, Jumat.