Foto dari Udara: Begini Kondisi Semburan Lumpur di Tenayan Raya Pekanbaru Hari Keempat

8 Februari 2021
Video dari udara (Riau1.com). Tampak lubang menganga di tengah kawasan Ponpes yang sampai hari ini masih menyemburkan lumpur.

Video dari udara (Riau1.com). Tampak lubang menganga di tengah kawasan Ponpes yang sampai hari ini masih menyemburkan lumpur.

RIAU1.COM -Dihari keempat, Senin 8 Februari 2021, lumpur masih menyembur di galian sumur Pondok Pesantren Al Ihsan di Jalan Tujuh Puluh, Kelurahan Tuah Negeri Kecamatan Tenayan Raya Kota Pekanbaru, Riau.

Diameter lubangnya pun cukup besar. Riau1.com (Riau24 group) berhasil mengabadikan via udara menggunakan drone, untuk melihat kondisi semburan lumpur ini dari udara.

Tampak lumpur masih menyembur, walau tak lagi terlalu tinggi seperti beberapa hari lalu. Sementara itu, terdengar suara gemuruh dari lubang semburan, mirip deburan ombak. Suara itu terdengar dalam radius sekitar 15 meter.

Sedangkan diameter lubang tampak menganga. Menurut petugas, lubang itu membesar dibanding awal kejadian, pada Kamis 4 Februari 2021 kemarin.

Terlihat kawasan Ponpes sebagian tertutup lumpur, mulai dari halaman hingga bangunannya. Bahkan beberapa bangunan rusak akibat hantaman material lumpur yang menyembur tersebut.

Tak hanya merusak bangunan Ponpes, semburan lumpur juga tampak merusak pohon sawit yang ada di dekatnya. Material lumpur juga meluber ke perkebunan yang posisinya di belakang bangunan Pondok Pesantren Al Ihsan ini.

Jika diperkirakan, puncak kubah akibat semburan lumpur ini sudah setinggi hampir dua meter dari permukaan tanah aslinya. Namun, semburannya sudah tidak sebesar beberapa hari lalu, saat awal kejadian.

Terlihat pula kawasan Ponpes sudah disterilkan oleh petugas dan orang yang tidak berkepentingan dilarang untuk masuk. Bahkan garis polisi juga dipasang.

Beberapa ratus meter dari situ, didirikan posko yang ditempati tim gabungan, mulao dari TNI, Polri hingga dinas serta pihak terkait lainnya.