Awal Tahun, Omzet Pedagang Tanaman Hias di Jalan Arifin Ahmad Menurun

5 Februari 2021
Awal Tahun, Omzet Pedagang Tanaman Hias di Jalan Arifin Ahmad Menurun (foto/riz)

Awal Tahun, Omzet Pedagang Tanaman Hias di Jalan Arifin Ahmad Menurun (foto/riz)

RIAU1.COM - Sejak masa pandemi Covid-19 merawat bunga menjadi salah satu kesibukan di rumah saja. Hal itu berdampak harga bunga selama masa pandemi ini menjadi mahal.

Seperti yang dijual Ida harga bunga mulai Rp15 ribu hingga ratusan ribu rupiah.

Tetapi memasuki awal Tahun 2021, sejumlah tanaman hias tak lagi memiliki harga yang tinggi. Bahkan peminat tanaman hias sendiri pun sudah berkurang.

Hal ini diakui oleh Ida (63) salah satu penjual tanaman hias di Jalan Arifin Ahmad, Pekanbaru. “Sekarang pembeli ndak seramai dulu, sehari yang terjual paling banyak 3 bunga," tutur Ida, Jumat (5/2/2021).

“Ya berkurang lah pemasukan kalau gini. Apalagi kemarin kenak razia Satpol PP, terpaksa tutup kami beberapa hari," kata Ida kemudian.

Omzet dari pedagang tanaman hias pun kini berkurang semenjak ke populerannya. (Riz)