Dirazia BNNP Riau, Sejumlah Tempat Hiburan Malam di Pekanbaru Sepi Pengunjung

28 Desember 2020
Tim BNNP Riau saat menggelar razia di tempat hiburan

Tim BNNP Riau saat menggelar razia di tempat hiburan

RIAU1.COM - Aktifitas dibeberapa tempat hiburan malam di Kota Pekanbaru tampak sepi pengunjung. Hal ini terlihat saat Badan Narkotika Nasional (BNN) Provinsi Riau, menggelar razia pada Minggu 27 Desember 2020 dini hari.

Razia yang dipimpin langsung oleh Kepala Bidang Pemberantasan BNN Riau Kombes Pol Berliando. tampak serius. Pasalnya, petugas juga terlihat membawa Unit Satwa anjing pelacak (K-9), untuk mengendus keberadaan narkotika apabila terdapat di tempat yang dirazia.

BNNP Riau terlihat menyisir satu persatu tempat hiburan malam, seperti MP Club, Paragon KTV, Sago KTV, dan New Permata KTV.

Setiap sudut ruangan masing-masing tempat hiburan di kota yang dulunya terkenal dengan sebutan Kota Senapelan itu terlihat diperiksa dengan teliti oleh petugas. Namun dari 4 tempat hiburan malam itu petugas masih belum menemukan barang haram tersebut.

Sampai berita ini diturunkan, petugas BNN Riau masih menggelar razia ke sejumlah tempat hibiran. Untuk sementara, belum terlihat ada pengunjung yang diamankan petugas.