Ahli Waris Almarhum Mohammad Moralis Terima Santunan dari PWI Riau Peduli 

4 Desember 2020
Ahli Waris Almarhum Mohammad Moralis Terima Santunan dari PWI Riau Peduli 

Ahli Waris Almarhum Mohammad Moralis Terima Santunan dari PWI Riau Peduli 

RIAU1.COM -Pekanbaru - Sebagai wujud rasa kepedulian dengan sesama, Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau Peduli menyerahkan dana santunan ke ahli waris Almarhum Mohammad Moralis.

Dana santunan tersebut langsung diserahkan ke Maya, istri almarhum Mohammad Moralis di kediamannya, Perumahan Fajar Kualu, Kabupaten Kampar, Kamis (03/12/2020) sore.


Penyerahan dana santunan hasil donasi dari pengurus dan anggota PWI Riau serta para mitra ini langsung dipimpin Wakil Ketua Bidang Kesra yang juga Ketua PWI Riau Peduli Edhar Darlis.

Turut serta dalam penyerahan dana santunan ini antara lain Sekretaris PWI Riau Peduli Satria Utama Batubara, Wakil Sekretaris PWI Riau Peduli Zulmiron serta jajaran pengurus PWI Riau Asril Darma, Wakil Sekretaris PWI Riau Jinto Lumban Gaol, Wakil Bendahara PWI Riau Herlina, anggota Seksi Organisasi Bambang Irawan Syahputra, anggota Seksi Pemberdayaan Perempuan Luna Agustin serta Deslina dan Martalena.

"Kita kan keluarga besar PWI. Jangan sungkan-sungkan untuk menyampaikan kesulitan kalau ada ngurus sesuatu. Kita komunikasikan saja. Mudah-mudahan kami bisa bantu. Termasuk kalau ada hal-hal lain yang perlu bantuan, kita keluarga besar PWI dari dulu sampai sekarang kita selalu libatkan dalam setiap acara-acara pun nanti tetap akan kita undang. Mudah-mudahan rasa kebersamaan terus berlanjut," tutur Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang diwakili Sekretaris PWI Peduli Satria Utama Batubara sembari menyerahkan dana santuan ke Maya, istri mendiang Moralis.

"Mudah-mudahan ada manfaatnya untuk digunakan ke hal-hal lain perlu dipersiapkan. Mohon diterima, walaupun tidak terlalu besar. Dan jangan dilihat dari jumlahnya, tapi inilah kebersamaan kita di PWI. Mudah-mudahan kita selalu dilindungi Allah SWT," ujar Satria.


Pada kesempatan itu, Maya, istri mendiang Moralis menyampaikan terima kasih ke pengurus PWI Riau atas santunan yang diberikan ini.

"Saya atas nama keluarga besar dan juga istri almarhum mengucapkan terima kasih kepada PWI Riau serta mitra PWI yang telah memberikan bantuan ini kepada kami. Dan saya atas nama isteri almarhum juga menyampaikan permohonan maaf jika selama almarhum bergaul ada khilaf kata dan perbuatan almarhum baik sengaja maupun tidak sengan dengan teman-temannya di PWI mohon dimaafkan," ujar Maya tampak tak kuasa menahan linangan air mata.

Maya juga menyampaikan, dirinya nanti juga akan menyediakan waktu untuk turut serta dalam apapun kegiatan yang diselenggarakan PWI Riau. "Jika ada waktu saya akan coba ikut dalam kegiatan PWI," katanya.(*)