Wali Kota Firdaus Sebut Pekanbaru Tertinggi Penularan Virus Corona di Indonesia

Wali Kota Firdaus Sebut Pekanbaru Tertinggi Penularan Virus Corona di Indonesia

27 Oktober 2020
Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Pekanbaru telah menjadi perhatian pemerintah pusat di masa pandemi corona ini. Pasalnya, penularan virus corona tertinggi di Indonesia sejak beberapa hari terakhir.

"Dalam rapat evaluasi dengan pusat dan Pemprov Riau, Kota Pekanbaru tingkat penyebaran virus coronanya tertinggi. Kasus corona di Pekanbaru tertinggi di Indonesia dalam beberapa hari terakhir ini," kata Wali Kota Pekanbaru Firdaus di Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Senin (26/10/2020).

Pembatasan Sosial Berskala Mikro yang telah dilakukan ternyata tidak bisa mengendalikan penularan virus corona. Setelah dianalisa, ternyata penyebaran virus corona terjadi di klaster rumah tangga dan perkantoran pemerintah maupun swasta.

"Sementara, PSBM itu untuk membatasi gerak masyarakat di wilayah kelurahan dan kecamatan, RT dan RW. Sehingga, tidak ada memberi efek (berkurangnya penularan virus corona) saat PSBM," sebut Firdaus.

Maka, PSBM empat kecamatan (Tampan, Payung Sekaki, Marpoyan Damai, dan Bukit Raya) dihentikan pada 13 Oktober 2020. Pekanbaru kembali kepada Perilaku Hidup Baru (PHB) dengan pedoman pelaksanaan berdasarkan Peraturan Wali Kota (Perwako) Nomor 130. 

"Isinya adalah penerapan protokol kesehatan di semua wilayah dan semua tempat," ucap Firdaus.