Tak Hanya Anggota DPRD, Wali Kota Pekanbaru Juga Terima Kabar Pegawai UPTD Positif Corona

Tak Hanya Anggota DPRD, Wali Kota Pekanbaru Juga Terima Kabar Pegawai UPTD Positif Corona

24 September 2020
Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Delapan anggota DPRD Pekanbaru dinyatakan positif corona. Tak hanya itu, pegawai Unit Pelaksana Teknis Dinas (UPTD) di Pemko Pekanbaru juga positif corona hari ini.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai di Gedung Utama Kompleks Perkantoran Tenayan Raya, Kamis (24/9/2020), mengatakan, mata rantai penyebaran virus corona sulit diputus. Penyebaran dimulai dari klaster tempat kerja yang merangsek ke klaster keluarga. 

"Tak hanya di DPRD, saya juga mendapat laporan tadi pagi bahwa ada pegawai UPTD di Pemko juga positif corona," ujarnya.

Saat ini, Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani milik Pemko Pekanbaru dimaksimalkan untuk menyediakan tempat perawatan pasien positif corona. Sedangkan pasien tanpa gejala (OTG) diisolasi di rumah sehat yaitu Rusunawa Rejosari. 

"Saya sudah membicarakan dengan gubernur Riau. Bila nanti Rusunawa Rejosari tak mencukupi, maka para pasien akan diisolasi di Gedung Diklat Riau dan hotel-hotel," ungkap Firdaus.

Mengenai biaya hotel untuk tempat isolasi pasien positif corona dibiayai oleh Pemko Pekanbaru dan Pemprov Riau. Hal itu akan diatur dalam Peraturan Gubernur (Pergub).

Diberitakan sebelumnya, delapan anggota DPRD Riau dinyatakan positif corona pada Rabu (23/9/2020). Hal ini diketahui dari hasil swab test pada 20 September. Namun, hasil ini hanya sementara. Karena, hasil swab test belum seluruhnya keluar dari laboratorium biomolekuler Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Arifin Achmad.