Sinyal Telkomsel Hilang Sejak SOT Telkom Pekanbaru Terbakar, Kartu Perdana Operator Lain Habis Diserbu Warga Rumbai Pesisir

11 Agustus 2020
Salah satu toko penjual kartu perdana operator telekomunikasi di Jalan Sembilang, Rumbai Pesisir, mulai terlihat sepi pukul 22.00 WIB, Selasa (11/8/2020). Foto: Surya/Riau1.

Salah satu toko penjual kartu perdana operator telekomunikasi di Jalan Sembilang, Rumbai Pesisir, mulai terlihat sepi pukul 22.00 WIB, Selasa (11/8/2020). Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Kartu perdana selain Telkomsel habis diburu warga Rumbai Pesisir malam ini. Pasalnya, sinyal Telkomsel hilang akibat terbakarnya fasilitas Sentra Telepon Otomat (SOT) Pekanbaru pada Selasa (11/8/2020) petang.

Pantauan Riau1.com, warga Kecamatan Rumbai Pesisir di Jalan Limbungan dan Jalan Sembilang mulai menyerbu penjual kartu perdana sejak pukul 19.00 WIB. Saat itu, hanya beberapa warga yang sadar jika sinyal Telkomsel tidak akan aktif dalam waktu yang tidak sebentar.

Warga makin ramai membeli kartu perdana operator lain mulai pukul 20.00 WIB. Dalam dua jam, kartu perdana berbagai operator habis.

"Sinyal Telkomsel hilang sekitar jam tiga sore. Saya dapat informasi, ada kebakaran di sekitar kantornya," ucap Ronal, salah seorang warga Jalan Limbungan.

Sejak saat itu, sinyal Telkomsel hilang. Padahal, Ronal menunggu kabar penting dari keluarga di kampung.

"Saya terpaksa membeli kartu perdana operator telekomunikasi lain. Karena, saya harus menghubungi keluarga di provinsi tetangga," ucapnya.