Wali Kota Pekanbaru dengan Menteri Pariwisata Malaka Bahas Pembangunan Hotel dan Mal di Bekas Pelabuhan Pelindo

26 Januari 2020
Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Wali Kota Pekanbaru Firdaus dan Menteri Pelancongan, Warisan, dan Kebudayaan Negeri Malaka Dato Muhammad Jailani bin Khamis melakukan pertemuan di Mal Pelayanan Publik (MPP), Jumat (26/1/2020). Pertemuan ini membahas pembangunan hotel dan mal di bekas Pelabuhan Pelindo II.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus mengatakan, pertemuan ini membahas pembangunan hotel dan mal di lahan eks Pelabuhan Pelindo II. Tari juga dibahas mengenai kawasan perdagangan bebas pajak. 

"Ditambah lagi, rangkaiannya wisata air atau restoran berjalan. Pencapaian wisata air sangat sukses di Sungai Malaka," ungkapnya.

Bianglala berukuran raksasa juga akan dibangun di kawasan eks Pelabuhan Pelindo II itu. Bianglala yang dibangun lebih besar dari wahan wisata Dunia Fantasi. 

"Kami juga merancang-rancang, bagaimana transportasi dari Malaka ke Pekanbaru melalui air. Dulu, ada kapal feri rute Pekanbaru-Batam," ucap Firdaus.

Rute kapal feri itu akan dihidupkan kembali. Jadi ada wacana, selain kapal Roll On Roll.Off (RoRo) rute Pekanbaru-Dumai, pihak Malaka juga minta dipertimbangkan adanya transportasi feri dari Pekanbaru menuju Malaka.

"Intinya, pihak Malaka sudah sangat siap dengan semua rencana itu. Mudah-mudahan menjelang Maret sudah ada penandatanganan kerja sama. Karena perbincangan ini sudah tiga bulan dibahas antara swasta di Pekanbaru dan swasta di Malaka serta Pelindo sebagai pemilik lahan," sebut Firdaus.