Kunjungi MPP Pekanbaru, Kajati Riau Mia: Semuanya Terlayani dengan Cepat

8 Januari 2020
Kepala DPMPTSP Pekanbaru M Jamil saat memaparkan kinerja nomor antrean layanan dalam satu sistem ke Kajati Riau Mia Amiati. Foto: Surya/Riau1.

Kepala DPMPTSP Pekanbaru M Jamil saat memaparkan kinerja nomor antrean layanan dalam satu sistem ke Kajati Riau Mia Amiati. Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Jajaran Kejaksaan Tinggi (Kejati) Riau berkunjung ke Mal Pelayanan Publik (MPP) Kota Pekanbaru. Rombongan pejabat Kejati menyaksikan pelayanan di MPP yang sangat cepat dan rapi dalam antrean.

Kepala Kejati Riau Mia Amiati usai kunjungan di MPP Pekanbaru, Rabu (8/1/2020), mengatakan, ia dengan seluruh asisten Kejati Riau datang ke MPP. Karena, Kejari Riau juga ingin membangun Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) yang memenuhi standar nasional. 

"Artinya, kejaksaan harus memberikan pelayanan yang terbaik seperti di MPP Pekanbaru ini. Semua akan dilayani dengan baik dalam hitungan waktu," ujarnya.

Dalam satu hari, semua administrasi terlayani dengan baik. Walaupun, Kejati Riau dan Kejaksaan Negeri (Kejari) Pekanbaru sudah bergabung di MPP.

"Tapi, kami juga harus membangun di lingkungan sendiri. Dari kunjungan tadi, saya melihat semuanya terlayani dengan cepat," ungkap Mia.

Kecepatan pelayanan di MPP bisa dijadikan acuan. Karena, warga Pekanbaru tidak perlu berhari-hari lagi dan menunggu.

"Semuanya menunggu dengan tertib sesuai dengan antrean," puji Mia.

Kesempatan yang sama, Wali Kota Pekanbaru Firdaus menyampaikan terima kasih kepada Kajati Riau dan semua asistennya karena telah berkunjung ke MPP. Kepercayaan diri Pemko Pekanbaru semakin tinggi.

"Pemerintah pusat didukung pemerintah provinsi dan pemerintah daerah tak hanya beretorika selama ini. Tapi, pemerintah melayani dan mampu memberikan pelayanan yang lebih dekat, cepat, dan tepat, lebih mudah dan lebih baik," ucapnya.

Untuk diketahui, MPP Pekanbaru ini sudah menjadi rujukan nasional. Karena, MPP dinilai yang paling lengkap. 

"Inilah wajah pemerintah yang melayani. Tapi, saya sampaikan ke organisasi perangkat daerah yang mengelola bahwa tidak ada kata puas tapi terus berinovasi," sebut Firdaus.

Perkembangan zaman berubah sangat cepat. Teknologi juga berubah dengan cepat.