Para Guru di Pekanbaru Berdemo, Anak Didik Berkeliaran di Sekolah

Para Guru di Pekanbaru Berdemo, Anak Didik Berkeliaran di Sekolah

21 Maret 2019
Lapangan di SDN 121, SDN 12, dan SDN 15 Pekanbaru di Jalan Cut Nyak Dien, Kamis (21/3/2019). Foto: Surya/Riau1.

Lapangan di SDN 121, SDN 12, dan SDN 15 Pekanbaru di Jalan Cut Nyak Dien, Kamis (21/3/2019). Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Murid-murid SDN 121 Pekanbaru mengaku tak belajar sejak pagi, Kamis (21/3/2019). Mereka hanya berada di kelas dan sesekali bermain keluar.

Hal itu diungkapkan beberapa murid SDN 121 Pekanbaru kepada wartawan.

"Kami tidak belajar dari pagi. Guru tidak mengajar sejak jam delapan pagi," ungkap mereka.

Hal yang sama terpantau di SD 12, masih di lingkungan yang sama. Hanya beberapa tiga orang yang terlihat di ruangan majelis guru.

Di sekolah ini, murid-murid SD masuk ke dalam kelas usai jam istirahat. Aktivitas belajar mengajar masih normal. 

Dua orang guru yang ikut berdemo datang ke sekolah tersebut. Mereka menyempatkan menengok anak didiknya.

Loading...

"Tidak ada terganggu pelajar murid-murid. Mereka ada di kelas," ucapnya.

Aktivitas belajar mengajar tetap seperti biasa. Karena, kepala sekolah dan wakilnya tidak ikut berunjuk rasa. 

"Kami harus ikut. Ini mau bergabung lagi ke sana," ungkap guru ini sembari berjalan keluar lingkungan sekolah.

Seperti diketahui, ratusa guru sertifikasi berunjuk rasa di depan kantor wali kota Pekanbaru dalam dua hari terakhir ini. Mereka menuntut tunjangan penambah penghasilan dibayar seperti tahun lalu oleh Pemko Pekanbaru.