PWNU Riau Akan Bangun Perguruan Tinggi di Tenayan Raya, Asal Tanahnya dari Hibah Pemko Pekanbaru

31 Januari 2019
Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai bersilaturahmi dengan PWNU Riau, Rabu (30/1/2019). Foto: Surya/Riau1.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai bersilaturahmi dengan PWNU Riau, Rabu (30/1/2019). Foto: Surya/Riau1.

RIAU1.COM -Pemko Pekanbaru, Riau, akan menghibahkan lahan seluas 25 hektare kepada Pengurus Wilayah Nahdlatul Ulama (PWNU) Riau. Lahan yang terletak di sebelah kompleks perkantoran Pemko yang akan dibangun perguruan tinggi modern.

Wali Kota Pekanbaru Firdaus usai pertemuan dengan pengurus PWNU Riau di kantornya, Rabu (30/1/2019), mengatakan, lahan seluas dua hektare akan dihibahkan ke PWNU Riau di Jalan Arifin Ahmad. Sebenarnya, luas lahan empat hektare.

"Sebelumnya, dua hektare lahan sudah kami hibahkan ke instansi vertikal," ujarnya.

Sisa dua hektare untuk PWNU Riau ini akan dicarikan ke lokasi lain. PWNU Riau juga akan membangun sekolah tinggi ilmu bahasa.

Untuk pembangunan sekolah tinggi ini, lahan tiga hektare juga akan diserahkan Pemko Pekanbaru ke PWNU Riau di Jalan SM Amin.

Satu lagi, PWNU juga ingin membangun perguruan tinggi modern. Rancangannya sangat maju, baik dari bangunan kampus hingga rencana strategis lembaga pendidikannya.

Lahan untuk pembangunan perguruan tinggi ini disediakan Pemko Pekanbaru di sebelah kompleks perkantoran di Kecamatan Tenayan Raya. Luas lahan yang akan dihibahkan sekitar 25 hektare.