Tiket Pesawat Naik, Setwan Pekanbaru Atur Strategi Biaya Perjalanan Dinas untuk Anggota DPRD

Tiket Pesawat Naik, Setwan Pekanbaru Atur Strategi Biaya Perjalanan Dinas untuk Anggota DPRD

26 Januari 2019
Ilustrasi perjalanan dinas.

Ilustrasi perjalanan dinas.

RIAU1.COM -Sekretariat DPRD (Setwan) Kota Pekanbaru, Riau, akan menyiasati volume perjalanan dinas pada tahun ini. Hal ini diakibatkan efek kenaikan tiket pesawat yang terjadi di awal 2019.

"Kalau tiket pesawat naik kayak gini, kami berpikir juga untuk melakukan kunjungan kerja. Mungkin kami cari kunjungan kerja yang hasilnya lebih efektif di daerah yang dekat saja," kata Sekretaris DPRD Pekanbaru Alek Kurniawan usai didefinitifkan, Jumat (25/1/2019).

Setwan juga berpikiran sama dengan pemerintah. Setwan juga harus sensitif dalam hal perjalanan dinas.

Tetapi intinya, kunjungan kerja itu mencari perbandingan dengan daerah yang memiliki kesamaan dengan Pekanbaru dalam hal penerapan suatu aturan. Misalnya, anggota DPRD ingin tahu tentang pajak penerangan jalan.

"Tentu, dicari dulu informasi daerah yang kira-kira punya kesamaan dengan kita," sebut Alek.

Strategi itu harus dipelajari setwan. Supaya, hasil yang diperoleh dapat maksimal dan sama.

"Yang membuat aturan perjalanan dinas itu pemerintah, bukan DPRD. Hal ini sudah diatur dalam Peraturan Wali Kota tentang Tata Cara Perjalanan Dinas," ungkap Alek.