330 Pasien Katarak Jalani Operasi Gratis di RS Awal Bros A Yani Pekanbaru Bersama IKPTB
Sejumlah pasien mengantri untuk menjalani operasi katarak gratis yang digelar IKPTB di RS Awal Bros A Yani Pekanbaru
RIAU1.COM - Bakti sosial (baksos) operasi katarak gratis yang ditaja IKPTB bersama DJP KPP Madya Pekanbaru, KPP Pratama Tampan, HBT dan juga Perdami, Sabtu (19/1/2019) resmi dimulai di RS Awal Bros A Yani Pekanbaru.
Wakil Ketua IKPTB, Dirmanto mengatakan, operasi katarak sudah dimulai sejak Jumat (18/1/2019) dengan mengoperasi sebanyak 61 pasien katarak, terdiri dari 58 pasien ptigerium dan tiga orang pasien katarak anak-anak.
"Sampai hari ini, total ada sekitar 330 pasien yang mengikuti baksos operasi katarak gratis dalam rangka menyambut hari raya Imlek 2019," kata Dirmanto kepada Riau1.com.
Dirmanto mengungkapkan, untuk hari ini saja ada sekitar 250 pasien katarak yang akan menjalani operasi di RS Awal Bros A Yani. "Dan kita masih menerima masyarakat yang memang ingin menjadi peserta operasi katarak gratis sampai sore nanti," sebutnya.
Masih kata Dirmanto, kegiatan baksos operasi katarak gratis ini masih akan berlangsung sampai dengan hari Ahad (20/1/2019) nanti yang menjadi puncak pelaksanaan kegiatan baksos operasi katarak gratis ini.
"Besok akan kita gelar buka hasil Opera secara simbolis di Pemuda City Walk Pekanbaru yang akan dihadiri seluruh pasien dan juga dokter yang menjadi mitra," tukasnya.
Dijelaskannya, baksos operasi katarak gratis yang digelar dalam rangka menyambut hari raya imlek ini, IKPTB juga bekerjasama dengan sejumlah pihak, diantaranya KPP Madya Pekanbaru, KPP Pratama Tampan, HBT dan juga Perdami.
"Baksos operasi katarak gratis ini kita gelar untuk seluruh masyarakat Riau tanpa terkecuali, khususnya untuk masyarakat yang kurang mampu. Calon pasien cukup membawa KTP dan KK saat screening tahap kedua pekan depan," pungkasnya.