12 Penyandang Disabilitas di Pekanbaru Terima Kaki Palsu dari Program TJSL Angkasa Pura II

30 Agustus 2024
Penyandang disabilitas menerima kaki palsu dari PT Angkasa Pura II di Pekanbaru, Jumat (30/8/2024). Foto: Istimewa.

Penyandang disabilitas menerima kaki palsu dari PT Angkasa Pura II di Pekanbaru, Jumat (30/8/2024). Foto: Istimewa.

RIAU1.COM -Sebanyak 12 penyandang disabilitas mendapatkan bantuan kaki palsu dalam acara yang digelar di Graha Aviasi, Bandara Sultan Syarif Kasim II (SSK II) Pekanbaru, Jumat (30/8/2024). Bantuan ini diberikan melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) oleh PT Angkasa Pura II bekerja sama dengan Kick Andy Foundation dan Dinas Sosial (Dinsos) Kota Pekanbaru.

Kepala Bidang (Kabid) Rehabilitasi Sosial Dinas Sosial (Dinsos) Pekanbaru Adriani mengungkapkan, para penerima kaki palsu telah menjalani pengukuran sebelumnya. Hal ini untuk memastikan kaki palsu yang diserahkan sesuai dengan kebutuhan. 

"Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Bantuan ini sangat berarti bagi para penyandang disabilitas," ujarnya.

Adriani menilai, pemberian bantuan kaki palsu ini merupakan hasil kolaborasi nyata antara pemerintah dan pihak ketiga. Diharapkan, perhatian dan bantuan kepada penyandang disabilitas dapat terus ditingkatkan.

"Kami berkolaborasi dengan pihak ketiga untuk memberikan perhatian lebih kepada para penyandang disabilitas," jelasnya.

Adriani berharap program ini dapat mendukung upaya Pemko Pekanbaru dalam meningkatkan kesejahteraan penyandang disabilitas. Sehingga, penyandang disabilitas dapat lebih mandiri dan produktif dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

EGM Bandara SSK II Pekanbaru Radityo Ari Purwoko menyampaikan bahwa bantuan ini diberikan sebagai bagian dari komitmen Angkasa Pura II untuk mendukung masyarakat, khususnya penyandang disabilitas. Diharapkan, bantuan kaki palsu ini dapat membantu para penyandang disabilitas untuk lebih aktif dan produktif.