Puji Lestari
RIAU1.COM - Torehan prestasi membanggakan dipersembahkan atlet panjat tebing Kabupaten Indragiri Hulu (Inhu), Puji Lestari yang berhasil menyabet medali emas, saat bertanding di kejuaraan Asean University Games di Thailand.
Prestasi membanggakan dengan raihan medali emas, dilakukan Puji Lestari atlet panjat tebing asal Inhu yang turun di nomor Speed World Record Relay Putri, dalam ajang Kejuaraan Asean University Games di Thailand, 27Juli hingga 1 Agustus 2022.
Hal itu disampaikan Rizki Anugraha Sekretaris Federasi Panjat Tebing Indonesia (FPTI) Pengkab Inhu, Jumat (29/7/22) melalui selulernya.
"Alhamdulillah, atlet panjat tebing asli Kabupaten Indragiri Hulu Puji Lestari berhasil meraih medali emas di nomor speed world record relay putri, dalam kejuaraan Asean University Games yang digelar di Thailand," ujarnya.
Diungkapkan Rizki Anugraha Sekretaris FPTI Inhu, Puji Lestari dara berusia 19 tahun yang saat ini menimba ilmu di Universitas Negeri Jakarta, berada dibawah naungan FPTI Inhu sejak masih duduk dibangku sekolah dasar.
"Sebagai putri Inhu yang berdimisili di Pematang Reba, Inhu. Puji Lestari dilatih dari mulai SD dan sampai dengan saat ini masih bersama FPTI Inhu," ungkapnya.
Sementara itu, keberhasilan Puji Lestari menyabet medali emas panjat tebing di nomor speed world record relay putri, dalam kejuaraan Asean University Games yang digelar di Thailand, mendapat apresiasi dari Ketua KONI Inhu Supri Handayani. Pria yang akrab disapa Bung Ando ini, mengapresiasi pencapaian luar biasa di kelas International tersebut.
"Kita sangat apresiasi sekali, ini pencapaian yang sangat luarbiasa karena kelas international. Mudah-mudahan ini bisa menjadi motivasi bagi para seluruh atlet Inhu, dalam menghadapi Porprov yang akan datang. Sekali lagi selamat buat Puji Lestari," jelasnya.*