Pulang Kampung Jelang Liga 2 Kembali Bergulir, Pemain AA Tiga Naga Tetap Diminta Latihan Mandiri
Skuad AA Tiga Naga jalani latihan
RIAU1.COM - Manajemen AA Tiga Naga akan meliburkan seluruh pemainnya mulai awal November 2020 dan akan dikumpulkan kembali pada bulan Januari 2021 mendatang. Hal ini karena kompetisi Liga 2 ditunda hingga tahun depan.
Manajer AA Tiga Naga, Hidayat mengungkapkan, meski dipulangkan ke kampung halaman akibat kompetisi Liga 2 ditunda, tapi para pemain tetap diminta menjalani latihan seperti biasanya.
"Pemain tetap menjalani latihan secara mandiri, dan untuk materi latihannya sudah disiapkan tim pelatih," kata Hidayat kepada Riau1.com, Sabtu 31 Oktober 2020.
Selain itu, selama libur latihan, para punggawa The Three Dragons tetap menerima gaji dengan besaran sekitar 25 persen setiap bulannya.
Seperti yang diketahui, Komite Eksekutif (Exco) PSSI secara aklamasi memutuskan menunda kompetisi Liga 1, 2, dan 3 pada tahun 2020, usai menggelar rapat Exco PSSI secara sirkuler pada Rabu 28 Oktober 2020 kemarin.
"Rapat Exco PSSI menghasilkan keputusan bahwa PSSI menunda seluruh kompetisi yakni Liga 1, 2,dan 3 pada tahun 2020 ini. Selanjutnya kompetisi akan dimulai lagi pada awal 2021 mendatang," ujar Plt Sekjen PSSI, Yunus Nusi.
"PSSI akan memberikan kewenangan kepada PT Liga Indonesia Baru (LIB) selaku operator kompetisi Liga 1 dan 2 untuk mencari formula, format, dan sistem kompetisi terhadap keputusan PSSI tersebut," sebutnya.
PSSI berharap kompetisi dapat bergulir dengan protokol kesehatan yang ketat karena masih dalam pandemi Covid-19. Panduan protokol kesehatan untuk kompetisi pun sudah dibuatkan regulasinya serta diberikan kepada klub.