Soetjipto Soentoro, Penyerang Paling Produktif Sepanjang Sejarah Timnas Indonesia

3 Juni 2020
Soetjipto Soentoro (foto: Istimewa/internet)

Soetjipto Soentoro (foto: Istimewa/internet)

RIAU1.COM -- Nama Soetjipto Soentoro dinobatkan sebagai striker paling produktif sepanjang sejarah Timnas Indonesia.

Dibuktikan dengan menorehkan 57 gol di 68 laga dan beberapa gol lainnya yang tak masuk dalam catatan PSSI dinukil dari bola.com, Rabu, 3 Juni 2020.

Mengalahkan legenda Timnas Indonesia lainnya seperti Bambang Pamungkas dengan torehan 36 gol di 77 laga, Kurniawan Dwi Yulianto dengan 31 gol di 60 laga dan Rochy Putiray 17 gol di 41 laga.

Beberapa aksinya yang paling dikenal seperti membantu Timnas menumbangakan Taiwan 14-0 dan Jepang 13-1.

Walaupun Indonesia saat itu hanya meraih juara ketiga setelah tumbang oleh Burma di semifinal yang akhirya menjadi Juara, namanya tetap dikenal hingga saat ini.

Untuk diketahui di usia 16 tahun ia sudah memperkuat Persija ke Eropa dan ikut Pelatnas PSSI Yunior untuk Piala Yunior Asia 1959.

Ketika di Piala Yunior Asia, Soetjipto Soentoro menjadi top skorer dengan raihan 14 gol.