Ditahan Imbang Semen Padang, Bhayangkara FC Tertahan di Posisi 10 Klasemen Liga 1

2 November 2019
Bhayangkara FC diimbangi Semen Padang. Foto: Antara.

Bhayangkara FC diimbangi Semen Padang. Foto: Antara.

RIAU1.COM -Bhayangkara FC gagal meraup kemenangan saat menjamu Semen Padang di lanjutan Liga 1 2019. Sempat unggul, Bhayangkara lalu berbalik tertinggal dan nyaris kalah.

Dilansir dari Detik.com, duel Bhayangkara FC Vs Semen Padang digelar di Stadion PTIK, Sabtu (2/11/2019) malam WIB. Pertandingan berjalan sama kuat di babak pertama, meski tuan rumah relatif lebih dominan.

Di awal babak kedua, tepatnya di menit ke-50, Bhayangkara memecah kebuntuan lewat tendangan bebas Anderson Salles. Sepakannya dari depan kotak penalti meluncur ke pojok kiri gawang.

Tapi keunggulan The Guardian tak bertahan lama. Enam menit berselang, Semen Padang membalas juga dari situasi bola mati. Bola sepak pojok disundul Muhammad Rifqi yang tak terkawal dengan baik oleh pertahanan tuan rumah.

Pada prosesnya Semen Padang malah berbalik unggul pada menit ke-87. Dari serangan cepat lewat sisi kanan, umpan silang Dedi Hartono disambar tandukan Flavio Beck Junior.

Semen Padang pun di atas angin berkat gol ini. Akan tetapi tuan rumah tak menyerah begitu saja. Umpan silang Bruno Matos dari korner disambar sundulan Herman Dzumafo untuk menyamakan kedudukan di menit ke-89.

Skor imbang bertahan sampai pertandingan usai. Bhayangkara pun selamat dari kekalahan sementara Semen Padang mencuri satu poin.

Bhayangkara tertahan di posisi 10 klasemen Liga 1 dengan 32 poin dari 26 pertandingan. Semen Padang belum beranjak dari dasar klasemen, mengoleksi 23 poin dari jumlah laga yang sama.