Ketua Pengprov Forki Riau, Dheni Kurnia (foto: barkah/riau1.com)
RIAU1.COM - Prestasi para atlet Riau dari berbagai cabang olahraga (cabor) dikancah nasional dan internasional sudah tidak diragukan lagi, dan baru-baru ini dua atlet karate dari Bumi Lancang Kuning dipanggil untuk mengikuti pemusatan latihan nasional (pelatnas) Forki 2019.
Kedua karateka itu, yakni Jessica Tety Debora yang mewakili Inkanas dan Anggel Dasrial Putra yang mewakili Inkado. Mereka masuk pelatnas untuk persiapan ajang South East Asia Karate Federation (SEAKF) 2019 dan Asian Karete Federation (AKF) 2019.
"Kedua atlet mengikuti Seleksi Nasional (Seleknas) 29-30 Maret lalu di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta," kata Ketua Pengprov Forki Riau, Dheni Kurnia kepada Riau1.com, Rabu 3 April 2019, melalui selularnya.
"Prestasi keduanya patut diacungi jempol dan semua itu tidak lepas dari kerja keras kedua atlet bersama pelatihnya saat menjalani latihan. Jessica dan Anggel merupakan atlet yang kita siapkan untuk Pra PON 2019," sambungnya.
Masih kata Dheni, dua karateka andalan Riau itu nantinya juga akan dipersiapkan untuk mengikuti Olimpiade Jepang tahun 2020 mendatang.
"Selain Jessica dan Anggel, ada karateka putra kita, Zulfikri yang sempat mengikuti seleknas. Namun, Zulfikri gagal pada tahun ini, mudah-mudahan tahun depan bisa ikut serta," pungkasnya.