5 Atlet Blind Judo Riau Ikuti Seleknas SEA Games Paralympic 2019 di Solo

1 Maret 2019
Pelatih blind judo NPC Riau, David Sihaloho bersama beberapa atlet blind judo NPC Riau yang akan mengikuti Seleknas SEA Games Paralympic 2019

Pelatih blind judo NPC Riau, David Sihaloho bersama beberapa atlet blind judo NPC Riau yang akan mengikuti Seleknas SEA Games Paralympic 2019

RIAU1.COM - Lima paralimpian Riau dari cabang olahraga (cabor) judo dipanggil untuk mengikuti Seleksi Nasional (Seleknas) SEA Games Paralympic yang dijadwalkan berlangsung di Solo, Jawa Tengah (Jateng).

Kelima atlet blind judo ini nantinya akan berjuang di seleknas untuk bisa mewakili Indonesia pada ajang multi event SEA Games Paralympic 2019 yang rencananya akan digelar di Manila, Filipina.

Para atlet blind judo yang akan berangkat mengikuti seleknas tersebut, terdiri dari dua paralimpian putri Roma Siska dan Nurhayati.

"Sedangkan sisanya, tiga paralimpian putra Riau yakni, Alex, Herbin dan Agus," kata pelatih judo NPC Riau, David Sihaloho, Jumat 1 Maret 2019.

David melanjutkan, kelima paralimpian Riau ini akan turun di lima kelas, plus 78 kilogram dan minus 45 kilogram untuk putri. Serta, kelas 90 kilogram,  kelas 60 kilogram dan kelas 55 kilogram untuk putra.

"Kita berharap, pada seleknas ini kelima atlet blind judo NPC Riau ini bisa meningkatkan prestasinya dan lolos mewakili Indonesia di ajang SEA Games Paralympic 2019 nanti," tuturnya.

"Para atlet ini akan berangkat ke Solo, Sabtu 2 Maret 2019 esok. Kami tentunya berharap dukungan dan doa semua, agar bisa meraih prestasi yang membanggakan," tukasnya.