Dapat Nilai Terbaik di Seleknas, Markos Optimis 3 Atlet Senam Riau Berpeluang Lolos SEA Games 2019
M Tri Saputra (dua dari kanan)
RIAU1.COM - Mengikuti Seleksi Nasional (Seleknas) SEA Games di Jakarta, tiga atlet senam andalan Riau menunjukkan progres yang positif. Slash satunya M Tri Saputra yang mendapatkan nilai tertinggi.
Dalam Seleknas SEA Games yang berlangsung tanggal 22 Februari sampai 23 Februari 2019 itu, M Tri Saputra menorehkan nilai tertinggi setelah tampil di tiga alat.
"Tiga alat tersebut, alat lantai dengan nilai 12,95, alat palang tunggal 12,65 dan terakhir alat palang sejajar dengan nilai 13,25," kata Pelatih Senam Riau, Ahmad Markos, Rabu 27 Februari 2019.
Selain M Tri Saputra, ada dua atlet senam Riau lainnya yang juga menunjukkan progres positif dan cukup unggul dibanding dengan atlet senam lainnya yang ikut dalam Seleknas SEA Games 2019 ini.
Yakni, Agung Suci Tantio Akbar dengan nilai 71,75 dan berada di posisi empat. Sedangkan M Aprizal yang hanya turun di satu alat yaitu meja lompat meraih nilai 14,20 dan berada di posisi sembilan.
"Agung mendapatkan nilai tertinggi di kuda pelana dengan 12,85. Sementara M Aprizal paling tinggi nilainya di meja lompat yakni 14,20," papar Markos.
Markos menuturkan, sejak awal dirinya sudah yakin dengan hasil yang diraih M Tri Saputra pada Seleknas SEA Games ini. Ia juga optimis atletnya bisa tampil di SEA Games 2019 di Manila, Filipina.
"Sejak awal saya sudah yakin M Tri Saputra akan lolos dan tampil di SEA Games 2019. Kita berharap bisa mendulang prestasi dan meraih medali," tuturnya.
"Sedangkan dua rekannya, Agung dan M Aprizal juga memiliki peluang besar untuk lolos mewakili Indonesia pada ajang SEA Games 2019 mendatang," tukasnya.