Pengprov Perbakin Riau Minta 4 Pengcab Segera Susun Program Kerja untuk Tingkatkan Prestasi Atlet
Ketua Pengprov Perbakin Riau, Deddy Handoko saat melantik empat Pengcab Perbakin kabupaten/kota di Riau di Hotel Grand Elite Pekanbaru (foto: barkah/riau1.com)
RIAU1.COM - Setelah resmi dilantik, para pengurus Pengcab Perbakin empat kabupaten di Riau periode 2019-2023 diharapkan segera menyusun program kerja untuk pembinaan atlet dan memacu peningkatan prestasi.
Hak itu dikatakan Ketua Pengprov Perbakin Riau, Deddy Handoko melalui Sekum Pengprov Perbakin Riau, Rufdi Maaroef dalam sambutannya usai melantik empat Pengcab Perbakin di Hotel Grand Elite Pekanbaru, Jumat 15 Februari 2019 malam.
"Diharapkan seluruh pengcab yang telah dilantik untuk segera mempersiapkan program kerja agar bisa memacu pembina untuk peningkatan prestasi atlet menembak Riau," kata Rufdi.
Rufdi menuturkan, sejauh ini sudah ada sembilan Pengcab Perbakin kabupaten/kota di Riau yang telah dibentuk kepengurusannya dan nantinya akan menyusul Pengcab Perbakin Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing).
"Karena Kuansing merupakan tuan rumah pelaksanaan Porprov X Riau tahun 2021 mendatang, jadi perlu segera dibentuk pengurus Perbakin di sana," tuturnya.
Rufdi menjelaskan, perlu disegerakannya pembentukan dan pelantikan Pengcab Perbakin Kabupaten Kuansing karena akan menjadi tuan rumah Porprov X Riau 2021 dan agar bisa mempermudah penambahan cabor menembak.
"Karena jika tidak ada pengcab-nya akan menyulitkan dalam mempertandingkan cabor menembak di Porprov X Riau 2021 mendatang di Kabupaten Kuansing," sebutnya.