Tim sepak takraw putra Riau
RIAU1.COM - Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Riau terus melakukan pendataan terhadap cabang olahraga (cabor) yang akan dipertandingkan pada Porwil 2019 di Bengkulu nanti.
Beban para atlet Riau pada Porwil 2019 ini lebih berat dari Porwil sebelumnya, karena harus mempertahankan gelar Riau sebagai juara umum Porwil.
Cabor yang menjadi perhatian setelah renang dan atletik, ialah cabor sepak takraw, yang bisa dikatakan merupakan olahraga asli dari Bumi Lancang Kuning.
Ketua KONI Riau, Emrizal Pakis mengatakan, pada Porwil sebelumnya, tim sepak takraw Riau hanya meraih satu medali emas dari tim putri, sedangkan tim putra masih belum mampu meraih medali.
"Sekarang ini, Pengprov PSTI Riau sudah diisi para pengurus yang baru, kita berharap bisa memberikan hasil yang maksimal di Porwil nanti," kata Emrizal kepada Riau1.com, Kamis, (31/1/2019).
Dengan kepengurusan yang baru ini, Emrizal pun berharap bisa membawa dampak positif bagi perkembangan prestasi cabor sepak takraw Riau dengan meraih medali di Porwil 2019.
"Kita targetkan, cabor sepak takraw meraih dua medali emas pada ajang Porwil 2019 nanti. Satu medali emas dari tim putri dan satu medali emas dari tim putra," tukasnya.