
Kemacetan panjang menuju Pantai Air Manis Padang.
Riau1.com - Harap bersabar. Kemacetan panjang terjadi di jalan menuju ke Pantai Air Manis, Kota Padang Sumatera Barat pada Senin (18/6) siang melalui jembatan Siti Nurbaya.
Antrean ratusan kendaraan roda empat terlihat berjejer di jalan tersebut. Mereka tertahan di simpang tiga untuk masuk ke kawasan Pantai Air Manis menggunakan sistem buka tutup.
Kasat Lantas Polresta Padang Kompol Asril Prasetya mengatakan kemacetan ini terjadi karena peningkatan volume kendaraan yang datang ke kawasan wisata tersebut.
Kemacetan mulai terjadi sebelum memasuki Jembatan Siti Nurbaya dari Jalan Nipah, sehingga pihaknya memberlakukan sistem satu arah di kawasan tersebut.
Kemudian macet mulai terjadi sekitar 500 meter mulai memasuki jalan baru dari kawasan Muaro.
Ia mengatakan kemacetan terjadi di jalan baru ini mencapai dua kilometer dari simpang tiga tersebut.
Ia mengatakan pihaknya juga memberlakukan untuk masuk ke Pantai Air Manis harus melalui jalan baru ini.
Sementara kendaraan yang keluar dari Pantai Air Manis diarahkan melalui jalur lama di kawasan Koto Kaciak Kecamatan Padang Selatan, seperti dikutip dari Antaranews.com, Senin 18 Juni 2018.
"Kemacetan tidak dapat dihindari karena volume kendaraan sangat tinggi, kita berupaya untuk mengurai kemacetan dengan sistem tersebut," kata dia.
R1/Hee