Pacu Jalur di Kuansing Tahun Ini akan Dihadiri Menteri Pariwisata Sandiaga Uno

Pacu Jalur di Kuansing Tahun Ini akan Dihadiri Menteri Pariwisata Sandiaga Uno

25 Mei 2022
Pacu Jalur di Kuansing

Pacu Jalur di Kuansing

RIAU1.COM - Plt Bupati Kuantan Singingi Drs H. Suhardiman Amby menggelar rapat dengan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Pada kesempatan tersebut, Plt Bupati memaparkan potensi wisata yang ada Kabupaten Kuantan Singingi. 

Bupati juga menyampaikan Wisata Pacu Jalur yang akan dilaksanakan bulan Agustus mendatang, dan sudah diizinkan melaksanakan kegiatan tersebut," Acara nantinya akan dihadiri Menteri Pariwisata Sandiaga Uno," ujar Suhardiman Amby. 

Plt Bupati juga menjelaskan beberapa potensi wisata di Negeri Jalur tersebut,  diantaranya di bidang Pariwisata, Kabupaten Kuantan Singingi mempunyai potensi yang besar. Potensi wisata tersebut berupa budaya ataupun keindahan alam.

"Dari potensi wisata tersebut, yang sangat prospektif dikembangkan adalah jenis obyek wisata alam dan wisata budaya dengan atraksi-atraksi budaya lainnya yang dapat dikembangkan diantaranya, Pacu Jalur

"Pacu Jalur merupakan potensi wisata yang digelar setiap tahun dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Kemerdekaan Republik Indonesia. Pengertian dari pacu jalur itu sendiri adalah Pacu adalah bertanding dan jalur adalah perahu yang panjang dengan ukuran 25 meter – 40 meter mempunyai muatan 40 – 60 orang.

"Pacu jalur termasuk dalam agenda kelander nasional dan pacu jalur merupakan budaya Kabupaten Kuantan Singingi yang sudah ada sejak dulu bahkan telah berumur ratusan tahun, pacu Jalur dikelola oleh Pemerintah Kabupaten Kuantan Singingi," ujar Plt Bupati.*