Video Gubernur Jakarta Anies Baswedan Marahi HRD Perusahaan Viral, Dianggap Langgar PPKM Darurat

6 Juli 2021
Video Gubernur Jakarta Anies Baswedan Marahi HRD Perusahaan Viral, Dianggap Langgar PPKM Darurat (foto/int)

Video Gubernur Jakarta Anies Baswedan Marahi HRD Perusahaan Viral, Dianggap Langgar PPKM Darurat (foto/int)

RIAU1.COM - Video Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan sedang viral. Hal itu karena Anies Baswedan diduga memarahi seorang HRD perusahaan.

Video tersebut diunggah akun instagram @mak_lamis. Dalam video itu Anies Baswedan marahinya karena dianggap melanggar PPKM darurat di Jakarta. "Ibu egois. Sekarang kantor tutup, karyawan pulang," ujar Anies Baswedan dalam video yang diunggah @mak_lamis, Selasa (6 Juli 2021).

Dipantau dari IG resmi Anies Baswedan hal itu dalam rangka inspeksi mendadak selama PPKM darurat. "Tadi baru saja inspeksi gedung-gedung kantor di Jakarta bersama Kepolisian, Satpol PP, dan Disnaker. Kami menemukan masih ada kantor bukan sektor esensial tapi masih tetap masuk kerja tapi melebihi 50 persen," sebut @aniesbaswedan dalam akun instagram resminya.

 

Langsung saja warganet berikan komentar. @as_ti_ka: "Pasti ada yang nyinyir."

@lora_sandriana: "Nah gitu dong, bertindak benerbener dan tegas, semoga bukan pencitraan ya, semoga abadi."

@deviiana91: "HRD itu juga karyawan yak."