Duduk di Sebelah Menhub Budi Karya saat Ratas Bersama Jokowi, Menteri ATR Sofyan Djalil Negatif Virus Corona

15 Maret 2020
Menteri ATR, Sofyan Djalil

Menteri ATR, Sofyan Djalil

RIAU1.COM - Sebelum dinyatakan positif terinfeksi virus corona atau Covid-19, Menhub Budi Karya Sumadi sempat mengikuti rapat terbatas (ratas) bersama Presiden Jokowi dan para menteri Kabinet Indonesia Maju.

Bahkan, Menteri Agraria dan Tata Ruang (ATR)/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN), Sofyan Djalil duduk tepat di sebelah Menhub Budi Karya yang kini masih menjalani perawatan akibat terpapar virus asal Cina itu.

Namun, dari hasil uji sampel dan tes medis yang dijalani Sofyan Djalil di Rumah Sakit Pusat Angkatan Darat (RSPAD) Jakarta, Sabtu 14 Maret 2020 kemarin, Sofyan dinyatakan negatif Covid-19.

"Izin Kami informasikan, Pak Menteri (Sofyan Djalil) sudah check di RSPAD dan hasilnya negatif, terimakasih," kata Kepala Biro Humas ATR/BPN, Yulia Jaya Nirmawati, dilansir Indozone.id, Ahad 15 Maret 2020.

Seperti yang diketahui, pasca dinyatakannya Menhub Budi Karya Sumadi positif terinfeksi virus corona atau Covid-19, Istana Kepresidenan langsung berbenah.

Tak ingin hal serupa menimpa menterinya yang lain, Presiden Jokowi meminta semua menteri kabinet melakukan tes kesehatan.

Bahkan, semua pihak yang pernah berhubungan dengan Menteri Budi Karya, juga akan ditelusuri, untuk antisipasi virus asal Cina itu tidak sampai menyebar dan memakan korban lain.