Walikota Risma Tolak Mentah-Mentah Tawaran Jadi Menteri Dari Megawati Dan Puan Maharani
Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini (Foto: Istimewa/internet)
RIAU1.COM - Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini mengaku sempat menolak permintaan Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri untuk diangkat menjadi menteri di periode kedua Joko Widodo.
"September sempat ketemu Ibu Mega, ditawari jadi menteri, tapi saya sudah jawab tidak. Tapi wes mbak ojok kesusu, pokoke sebelum Oktober (dijawab) ya mbak," sebutnya dikutip dari merdeka.com sambil menirukan ucapan Megawati saat itu, Rabu, 23 Oktober 2019.
Karena saat Oktober dirinya sedang di Korea. Dia ditelepon Puan Maharani dan kembali menanyakan tawaran untuk duduk di kursi menteri.
"Aku Oktober pergi ke Korea. Waktu itu aku ditelepon Mbak Puan, piye dadi menteri. Saya jawab endak (enggak) saya selesaikan di Surabaya dulu," tambahnya.
Alasan menolak tawaran itu karena merasa harus menjaga Kota Surabaya hingga tuntas di masa baktinya yang kurang lebih tinggal satu tahun lagi.
"Kalau aku meninggalkan Surabaya kalau terjadi apa-apa, saya nyesel (menyesal). Saya sudah berdarah-darah, benerkan, tanganku putus, tendonku juga kena dan saya sering jatuh di lapangan. Apa yang saya lakukan itu nanti akan sia-sia gitu," tegasnya.