
Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin
RIAU1.COM - Wakil Bupati (Wabup) Kepulauan Meranti, Muzamil Baharudin menghadiri rapat koordinasi Lintas Sektoral Operasi Kepolisian Terpusat (Ketupat) dalam rangka Pengamanan Idul Fitri 1446H Tahun 2025 di Ruang Rapat Polres Kepulauan Meranti, Kamis, (20/3/2025).
Dalam rapat itu, Muzamil menyampaikan dukungan penuh terhadap pelaksanaan Operasi Ketupat 2025. Ia menyebut meskipun ini merupakan agenda rutin tahunan, koordinasi dan kerjasama lintas sektor sangat diperlukan.
Wabup Muzamil juga menyoroti permasalahan yang terjadi tahun sebelumnya, yaitu ketersediaan Bahan Bakar Minyak (BBM) dan Gas di hari lebaran.
"Persoalan tahun lalu itu di BBM, beberapa hari setelah lebaran stok BBM dan gas habis. Ini menimbulkan kerawanan, jangan sampai terulang lagi," pesannya.
Tak hanya itu, kesiapan pelabuhan dalam menghadapi arus mudik juga harus ditingkatkan termasuk pelabuhan kempang. Ia pun menyoroti potensi kenaikan penumpang dikarenakan hari raya Idul Fitri berdekatan dengan jadwal keagamaan Sembahyang Kubur oleh masyarakat Tionghoa di Meranti.
Dalam kesempatan itu, Wabup Muzamil juga menyampaikan terima kasih kepada pihak PLN atas kerjasamanya telah menjaga ketersediaan listrik yang memadai di Kepulauan Meranti.
"Selaku pemerintah daerah, kami siap berkoordinasi dari semua pihak, mudah-mudahan operasi ketupat 2025 berjalan lancar," sebutnya.*