Perbaikan Jalan Desa Mengkirau Meranti
RIAU1.COM - Pembangunan jalan di Desa Mengkirau, Kecamatan Tasik Putripuyu akhir pekan ini ditinjau langsung Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti, H. Asmar.
Kunjungan tersebut dilakukan untuk menyerap aspirasi masyarakat sekaligus memastikan kondisi jalan Al Huda yang sedang diperbaiki pasca menerima laporan kerusakan.
Bupati Asmar, menyampaikan keprihatinannya terhadap kerusakan jalan sepanjang 875 meter tersebut. Pembangunan jalan dilakukan secara swakelola dengan spesifikasi lebar 3 meter dan ketebalan 15 sentimeter. Jalan ini diharapkan dapat memperlancar aktivitas masyarakat, terutama menjelang agenda Haul di desa tersebut.
"Saya telah menginstruksikan dinas terkait untuk segera melakukan perbaikan. Jalan ini kini sedang dikerjakan perbaikannya, semoga nanti dapat memperlancar kegiatan masyarakat, terutama dalam meningkatkan keselamatan dan kelancaran akses," ujar Asmar.
Ia juga menekankan bahwa kerusakan parah yang terjadi di jalan Al Huda sebelumnya telah menimbulkan risiko bagi keselamatan pengguna jalan dan mengganggu aktivitas masyarakat setempat. Banyak bagian jalan yang berlubang dan rusak, menambah kekhawatiran terkait dampak buruk terhadap perekonomian warga yang memiliki mobilitas tinggi.
"Saya langsung bergerak cepat setelah menerima laporan dan meminta dinas terkait untuk memperbaiki jalan ini. Alhamdulillah, sekarang mulai dikerjakan," tambahnya.
Dengan adanya perbaikan ini, Asmar berharap infrastruktur yang lebih baik akan mendukung kelancaran aktivitas masyarakat serta meningkatkan kualitas hidup warga Desa Mengkirau.*