Hari Jadi Kabupaten Meranti ke-16, Pembangunan Infrastruktur Merata Fokus ke Depan

19 Desember 2024
Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka HUT Kabupaten Kepulauan Meranti ke-16/Riaureview.com

Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka HUT Kabupaten Kepulauan Meranti ke-16/Riaureview.com

RIAU1.COM - Pelaksana tugas (Plt) Bupati Kepulauan Meranti, H. Asmar menghadiri Rapat Paripurna Istimewa DPRD dalam rangka memperingati Hari Jadi Kabupaten Kepulauan Meranti yang ke-16, Kamis, (19/12/2024).

H. Asmar menyampaikan apresiasi atas kerjasama seluruh pihak yang telah berkontribusi dalam membangun Kabupaten Kepulauan Meranti hingga usianya yang ke-16 tahun. Ia juga menegaskan komitmen pemerintah daerah untuk terus melanjutkan pembangunan yang berkelanjutan.

“Hari ini, Kabupaten Kepulauan Meranti genap berusia 16 tahun. Ini adalah usia yang relatif muda, namun banyak pencapaian yang telah kita raih bersama. Keberhasilan ini tidak lepas dari kerja keras seluruh elemen masyarakat, dukungan DPRD, serta semangat gotong royong yang terus kita jaga,”kata Asmar.

Ia juga menambahkan, ke depan pemerintah akan fokus pada peningkatan kualitas layanan publik, pengembangan potensi daerah, serta upaya mempercepat pembangunan infrastruktur yang merata. 

“Saya percaya, dengan kerja sama yang solid, kita mampu mewujudkan Kabupaten Kepulauan Meranti yang lebih maju dan sejahtera,” sambungnya.

Ketua DPRD Kabupaten Kepulauan Meranti Khalid Ali dalam sambutannya, menekankan pentingnya kolaborasi antara eksekutif dan legislatif.

“Semoga usia yang ke-16 ini menjadi tonggak baru dalam mewujudkan visi Kabupaten Kepulauan Meranti yang lebih maju, mandiri, dan sejahtera,” kata Khalid.

Acara juga diisi dengan pemutaran video dokumentasi perjalanan pemekaran kabupaten, dan proses percepatan pembangunan Kabupaten Kepulauan Meranti selama 16 tahun terakhir. Puncak perayaan hari jadi akan dilanjutkan dengan kenduri sekampung, dan ditutup dengan pesta rakyat yang melibatkan partisipasi aktif masyarakat.

Dengan semangat kebersamaan, Hari Jadi ke-16 ini diharapkan menjadi momen untuk mempererat persatuan dan mendorong kemajuan Kabupaten Kepulauan Meranti ke arah yang lebih baik.*