ABK Terjatuh di Selat Air Hitam Kepulauan Meranti Belum Ditemukan

31 Juli 2023
Proses pencarian ABK yang jatuh di Selat Air Hitam/Net

Proses pencarian ABK yang jatuh di Selat Air Hitam/Net

RIAU1.COM - Hingga Senin 31 Juli, pencarian Anak Buah Kapal (ABK) yang dilaporkan terjatuh di Perairan Selat Air Hitam, Kepulauan Meranti masih belum membuahkan hasil.

Informasi dimuat Hariansinggalang yang dihimpun dari tim SAR, ABK kapal KM 01 itu berjenis kelamin laki-laki bernama Mesakh (56).

ABK lainnya bernama Abdul Gani mengatakan bahwa ia melihat Mesakh dengan jarak 100 meter di laut sekitar pukul 12.15 Wib pada Sabtu 29 Juli 2023.

Saat itu, ia mencoba menyelamatkan korban dengan melempar Life buoy, namun tidak tampak lagi.

Mendapat informasi adanya orang tenggelam, Kepala Kantor Pencarian dan Pertolongan (Kakansar) Pekanbaru, Budi Cahyadi memerintahkan tim untuk bergerak dan melakukan pencarian terhadap korban.

“Kita kerahkan tim menggunakan Rigid Inflatable Boat (RIB) untuk mencari korban dengan melibatkan Unit Siaga SAR Kepulauan Meranti, TNI AL, Polair, KSOP, Polsek Tebing Tinggi dan BPBD Kep. Meranti,” katanya.

“Pencarian pada Minggu 30 Juli belum membuahkan hasil, doakan saja segera ketemu,” tukasnya.*