Wisuda Hafiz Qur'an di Santajo Raya, Sekda Kuansing: Ini Semangat Syiar Islam

14 Desember 2022
Sekda Kuansing saat acara wisuda

Sekda Kuansing saat acara wisuda

RIAU1.COM - Sekretaris Daerah ( Sekda) Kabupaten Kuantan Singingi ( Kuansing) Riau, Dedy Sambudi mewisuda anak Hafiz Qur'an rumah tahfiz Al-Qur'an Nurul Islam, Kecamatan Sentajo Raya, Selasa ( 13/12) di Gedung Serba guna Kantor Camat Sentajo Raya.

"Saya sangat mengapresiasi dan terima kepada pengurus rumah tahfiz Qur'an Nurul Qur'an ini, sebab sudah mengembangkan syiar islam di Kecamatan Sentajo Raya", kata Dedy Sambudi

"Luar biasa perjuangan bapak ibu pendidik hafiz, saya lihat ada berbagai tingkat hafidz yang di wisuda hari ini, mulai dari 1 juz sampai 11 juz", tambah dia.

Dia juga berharap pengurus rumah tahfiz, kemenag terus berkoordinasi dan bersinergi dengan pemerintah daerah dalam mengembangkan syiar agama islam.

Kemudian Plt. Camat Sentajo Raya Jhon Hendri mengucapkan hal yang sama, serta menghimbau kepada para wali santri pasca wisuda ini terus menggontrol hafalan dan mempraktekkan hafalan Alquran anak - anak dirumah dengan cara minimal melakukan sholat fardhu setiap hari.

" Wali murid harus mengontrol hafalan anak anak dirumah", pungkasnya.

Diketahui pelaksanaan wisuda hafiz dan hafizah satri Rumah tahfiz al Qur'an Nurul Qur'an ini merupakan angkatan pertama mewisuda sebanyak 61 orang yang berasal dari Sekolah MTs N 2 Kuantan Singingi **