Wabup Kuansing Evaluasi Kinerja OPD di Bawah Kewenangannya per 3 Bulan

16 April 2025
Wabuk Kuansing, Muklisin pimpin rapat OPD

Wabuk Kuansing, Muklisin pimpin rapat OPD

RIAU1.COM - Wakil Bupati (Wabup) Kuantan Singingi (Kuansing) H. Muklisin memimpin rapat koordinasi pendelegasian sebagian kewenangan bupati kepada wakil bupati.

Rapat ini bertujuan untuk membahas tentang pendelegasian kewenangan bupati kepada wakil bupati dalam rangka meningkatkan efisiensi dan efektivitas kinerja pemerintahan di Kabupaten Kuantan Singingi.

Dalam rapat tersebut, wakil bupati Muklisin membahas tentang tugas dan tanggung jawab yang membawahi 11 Organisasi Perangkat Daerah (OPD). Dia menekankan pentingnya koordinasi dan komunikasi yang baik antara OPD untuk mencapai tujuan yang telah ditetapkan.

Wabup Muklisin menyampaikan bahwa ini merupakan rapat awal untuk menindak lanjuti kinerja-kinerja OPD secara berkala.

"Rapat pada sore hari ini merupakan rapat awal koordinasi dengan 11 OPD yang sudah didelegasikan oleh Bapak bupati untuk ditindaklanjuti kinerja-kinerja mereka," ujarnya.

Selanjutnya Wabup menyampaikan bahwa setelah tiga bulan berjalan akan dilakukan evaluasi terhadap program-program dari 11 OPD yang didelegasikan kepadanya. 

"Nanti tiga bulan berikutnya akan kita evaluasi program mereka apakah bisa berjalan dengan baik dan lancar" tutupnya.*