Kabupaten Kuantan Singingi jadi daerah pencanangan Desa Cinta Statistik
RIAU1.COM - Pencanangan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) tahun 2024 dan pemberian penghargaan evaluasi penyelenggaraan statistik sektoral (EPSS), dihadiri Penjabat sementara (Pjs) Bupati Kuantan Singingi (Kuansing) drg. Sri Sadono Mulyanto.
Kegiatan tersebut ditaja oleh Badan Pusat Statistik (BPS) Kuansing selaku Pembina Data. Pada kesempatan itu, Kepala BPS Kuansing, Ir. Rozalinda, memaparkan bahwa pada tahun 2024, pihaknya telah melakukan pembinaan Desa Cantik di 15 Desa dari 15 Kecamatan. Diharapkan dengan pembinaan tersebut dapat meningkatkan kuantitas dan kualitas data yang dihasilkan.
Sementara, Pjs Bupati Kuansing, Sri Sadono Mulyanto menyampaikan bahwa data akurat kini menjadi kekayaan baru untuk menyusun perencanaan dan kebijakan yang tepat sasaran, demi pembangunan yang berkelanjutan, baik di tingkat desa bahkan hingga ke tingkat nasional.
"Mengingat pentingnya program ini, diperlukan kolaborasi dari seluruh jajaran pemerintah daerah, baik tingkat Kabupaten, Kecamatan hingga Desa/Kelurahan. Saya berharap melalui Pencanangan Desa Cantik, semangat kolaborasi dan sinergi kita dapat mewujudkan Desa yang lebih sejahtera dan berdaya saing,"kata Pjs Bupati Kuansing.
"Tanpa data yang berkualitas, akan sulit bagi kita dalam merealisasikan prioritas pembangunan Desa, namun karena kehadiran program Desa Cantik yang digagas oleh Badan Pusat Statistik sebagai bagian dari upaya penguatan statistik sektoral pada level desa merupakan sebuah angin segar untuk kita semua," tambah dia.
Ia pun mengucapkan selamat dan mengapresiasi para penyelenggara statistik sektoral dan forum satu data Kuansing atas keberhasilan dalam pencapaian Indeks Pembangunan Statistik (IPS) tahun 2024 dengan nilai 2,74 poin atau predikat Baik, meningkat dibanding tahun lalu dengan nilai 1,94 poin dengan predikat Cukup.*