Balai Adat Cerenti
RIAU1.COM - Balai Adat Cerenti diresmikan akhirnya diresmikan Gubernur Riau (Gubri) Edy Natar. Balai adat tersebut berada di Jalan Jendral Ahmad Yani, Kecamatan Cerenti, Kabupaten Kuansing (Kuansing).
Diketahui, pengerjaan balai adat tersebut sempat mangkrak hingga 12 tahun lamanya. Gubri Edy Natar sampaikan, peresmian Balai Adat Cerenti juga menjadi momen kebahagiaan bagi dirinya. Terlebih, mengingat kegigihan tokoh masyarakat yang telah memperjuangkan, sehingga balai adat tersebut, kini sudah dapat difungsikan penggunaannya.
"Tentu saya ikut bergembira, karena informasi yang saya dapatkan, bahwa pembangunan balai adat ini sempat mangkrak sampai 12 taun. Artinya, tentu peresmian Balai Adat Cerenti menjadi momen yang ditunggu oleh masyarakat. Saya bergembira tokoh-tokoh masyarakat dari Kuansing memperjuangkannya dengan cukup gigih," sebut Gubri Edy.
"Kita di provinsi tentunya juga mensupport, bahwa balai adat ini adalah tempat bermarwah, tempat orang bisa menyelesaikan berbagai persoalan. Oleh karena itu, saya merasa perlu untuk hadir langsung," tambah dia.
Dia berharap, balai adat tersebut dapat difungsikan dengan baik serta menjadi tempat diskusi dalam menghadapi persoalan yang ada di Cerenti.
"Selamat atas selesainya balai adat Ini, tentu ini adalah perjuangan kita semua hingga balai adat ini selesai. Saya berharap balai adat ini digunakan secara maksimal untuk menyelesaikan persoalan yang ada di cerenti. Akhirnya dengan mengucap bismillahirahmanirrahim, Balai Adat Cerenti saya resmikan penggunaannya," sebut dia.*