Anak Buah Bupati Suhardiman Amby Sebut Angka Stunting di Kuansing Turun

24 April 2024
Rapat lintas OPD membahan penanganan stunting

Rapat lintas OPD membahan penanganan stunting

RIAU1.COM - Rapat lintas organisasi perangkat daerah (OPD) dipimpin langsung Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Sekretariat Daerah Kabupaten Kuantan Singingi (Kuansing) Ir. H. Maisir terkait penyelarasan program kegiatan Perangkat Daerah, Selasa (23/04/2024).

Rapat ini dilakukan untuk menindaklanjuti arahan Bupati Kuansing Dr. H. Suhardiman Amby, salah satunya terkait penurunan angka stunting.

Maisir mengatakan bahwa, angka prevalensi stunting di Kabupaten Kuansing tahun 2023 yakni 8,2 % sudah turun dari tahun 2022 yang berada diangka 17 %. Namun perlu dilakukan survei lagi untuk memvalidasi angka tersebut.

"Jika angka tersebut memang sudah valid, berarti Kabupaten Kuansing sudah melebihi terget, karena capaian target penurunan angka stunting secara Nasional yakni 14%," ujar Maisir.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa Pemkab Kuansing akan tetap terus berusaha melakukan intervensi, terutama di daerah lokus stunting agar angka stunting bisa turun.

"Saya berharap suluruh elemen dapat berperan aktif dalam menekan angka stunting ini, karena tidak bisa hanya berfokus kepada Dinas terkait saja, baik itu maka diperlukan juga sinergitas antara Opd, Kecamatan dan Desa," ujar H. Maisir.*