Dana Pacu Jalur Telukkuantan Masih Kurang Rp2,9 Miliar

Dana Pacu Jalur Telukkuantan Masih Kurang Rp2,9 Miliar

11 Juni 2022
rapat persiapan pacu jalur telukkuantan

rapat persiapan pacu jalur telukkuantan

RIAU1.COM - Panitia Pacu Jalur event nasional di Tepian Narosa Telukkuantan 21 - 24 Agustus 2022 membutuhkan persediaan dana untuk pelaksanaan event sebesar Rp3,6 miliar lebih, namun yang ada diakomodir oleh APBD Kuansing 2022 hanya sebesar 641 juta saja.

Dengan demikian panitia masih kekurangan dana sebasar Rp2,9 miliar agar pelaksanaan bisa terlaksana dengan baik.

Hal ini diketahui setelah Plt. Bupati Kuansing Suhardiman Amby mengumpulkan pihak perusahaan yang ada di wilayah administrasi Kuansing akhir pekan ini.

Suhardiman Amby meminta kepada pihak perusahaan memberikan kontribusi di event nasional budaya masyarakat Kuansing tersebut.

"Panitia pacu jalur tahun 2022 membutuhkan dana Rp 3.692.090.875, anggaran yang ada melalui APBD Rp. 641.017.075, tentu ada kekurangan sebesar Rp. 2.988.073.800", terang Suhardiman Amby

Plt. Bupati Kuansing tersebut memintah pihak perusahaan agar bersama - bersama mendukung helat budaya Kuansing.

"Agar suksesnya pelaksanaan pacu jalur nantik tentu diperlukan kontribusi semua pihak tanpa terkecuali pihak pengusaha", harapnya.

Sementara Pihak perusahaan yang hadir lebih kurang 24 perusahaan berkomitmen memberikan kontribusi dalam kegiatan event Pacu Jalur Tepian Narosa Agustus mendatang.*