Ini Empat Calon Sekda Kuantan Singingi

29 Desember 2021
Ilustrasi (Foto:Detik)

Ilustrasi (Foto:Detik)

RIAU1.COM - Hasil seleksi kompetensi manajerial dan sosial kultural telah diumumkan Panitia seleksi (pansel) asesmen jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Kuantan Singingi (Kuansing).

Mereka yang lolos pada tahapan ini, akan menjalani seleksi berikutnya, yakni seleksi kompetensi bidang.

"Setelah seleksi administrasi, lanjut seleksi kompetensi manajerial dan sosial kultural, hari ini sudah diumumkan pansel," kata Plt Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kuansing, Hendri Siswanto, Selasa (28/12).

Dari pengumuman itu, pansel yang diketuai oleh Rektor UIN Suska Riau, Khairunnas menyatakan empat calon Sekda Kuansing memenuhi syarat. Adapun empat calon Sekda tersebut yakni Agus Mandar, Dedi Sambudi, Emmerson dan Azhar.

"Keempat kandidat memenuhi syarat dan hari ini mengikuti seleksi kompetensi bidang di Pekanbaru," sebut Hendri.

"Para kandidat akan melakukan penulisan makalah di berikan waktu 2 jam dan hari selanjutnya akan presentasi dan wawancara akhir. Nah, hasilnya akan diumumkan pada 31 Desember 2021," sambung dia.

“Pada siang ini, sekitar pukul 13.00 Wib akan dilakukan persentasi bagi yang mengikuti kompetensi bidang dan uji kompetensi” tambah Hendri Siswanto, Selasa (28/12).

Seperti yang diberitakan sebelumnya, Kabupaten Kuansing melaksanakan asesmen jabatan Sekda guna mengisi kekosongan. Ada delapan orang yang mendaftar, dua dinyatakan gugur sebelum seleksi administrasi karena berstatus bukan sebagai aparatur sipil negara (ASN).*