Kapolsek Kuantan Mudik, Iptu Ferry Martianus Fadillah
RIAU1.COM - Kapolsek Kuantan Mudik, Kuantan Singingi, Iptu Ferry Martianus Fadillah, mengakui perlu berdiri Polsek Kecamatan Pucuk Rantau dan Gunung Toar. Untuk Polsek Pucuk Rantau yang berada di bagian selatan Kuansing, sangat perlu penanganan masalah keamanan yang memadai.
"Sebab kita tahu akitivitas perusahaan juga ada di Kecamatan Pucuk Rantau, sehingga perlu penanganan ekstra serius," katanya akhir pekan lalu.
Begitu juga untuk Polsek Gunung Toar, sambung dia, yang mana masyarakatnya telah menghibahkan sebidang tanah dari masyarakat Gunung Toar ke Polres Kuansing beberapa waktu lalu, yang berlokasi di Desa Teberau Panjang.
"Kedua Kecamatan ini sudah menghibahkan tanah sebagai lokasi pembangunan Polsek, untuk Kecamatan Pucuk Rantau berlokasi di perkantoran Kecamatan Pucuk Rantau, dan Kecamatan Gunung Toar berlokasi di Desa Teberau Panjang,"sebutnya.
Sebab itu, sambung dia, pihaknya masih menunggu rencana dibangun Polsek baru, baik Polsek Kecamatan Pucuk Rantau maupun Polsek Kecamatan Gunung Toar.*