Dewan dan Majelis Hakim MTQ ke XIX Tingkat Kabupaten Kuansing Dilantik

Dewan dan Majelis Hakim MTQ ke XIX Tingkat Kabupaten Kuansing Dilantik

4 Agustus 2020
Bupati Kuansing Drs H Mursini, M.Si saat Melantik Majlis Hakim MTQ tingkat Kabupaten/R24

Bupati Kuansing Drs H Mursini, M.Si saat Melantik Majlis Hakim MTQ tingkat Kabupaten/R24

RIAU1.COM -Kuansing - Bupati Kuantan Singingi Drs. H. Mursini, M.Si melantik Dewan dan Majelis Hakim Musyabaqah Tilawatil Qur'an (MTQ) ke-XIX Tingkat Kabupaten Kuantan Singingi Tahun 2020, bertempat di Mesjid Agung Teluk Kuantan, Senin (3/8).

Dihadiri Wakil Ketua DPRD Kuansing Zulhendri, Forkopimda, Sekda, Staf Ahli, Asisten, Kepala Badan, Kepala Dinas, Kepala Kantor, Kepala Bagian dan Camat, serta undangan lainnya.

Sedangkan Dewan dan Majlis Hakim pada MTQ ke-XIX Tahun 2020, berjumlah sebanyak 102 orang. Untuk pelaksanaan MTQ ke-XIX Tahun 2020 ini, Kecamatan Kuantan Mudik sebagai tuan rumah. Namun karena masa Covid-19, untuk pelaksanaan Pembukaan MTQ tidak melibatkan para penggembira dari setiap Kafilah MTQ Kecamatan.

" Mengingat masa Covid-19, maka pelaksanaan MTQ di fokus kan di dua kecamatan yakni Kecamatan Kuantan Tengah dan Kuantan Mudik," Ungkap Sekcam Kuantan Mudik, Denta Mariyon, S. Sos ketika bincang bincang dengan Riau24.Com.

Kecamatan Kuantan Mudik hanya memperoleh dua Cabang Perlombaan, dan selebihnya dilaksanakan di Kecamatan Kuantan Tengah," Ujarnya.

Sementara Kabag Kesra H. Sariman, S.Pd. M.Si kepada wartawan menyebutkan bahwa MTQ ke-XIX Tingkat Kabupaten Kuantan Singingi dilaksanakan secara sederhana dan terbatas. Karena saat ini sedang masa Covid-19, namun syiar dari MTQ tetap disampaikan kepada masyarakat melalui media masa, seperti radio (LPPL Kuansing FM).

" Untuk tempat pelaksanaan MTQ ke-XIX ini, berada di delapan lokasi tanpa melibatkan suporter, penggembira maupun penonton," Tuturnya.

MTQ itu sendiri akan berlangsung dari tanggal 10 - 14 Agustus 2020," Tukasnya. (ndi)