Dalang Kasus Pembunuhan Ucok Klewang Menyerahkan Diri ke Polres Rohil, Ternyata Seorang Pengusaha

31 Januari 2019
RA usai menyerahkan diri ke polisi di Rohil

RA usai menyerahkan diri ke polisi di Rohil

RIAU1.COM -Aparat Polres Rohil, Riau mengamankan pria berinsial RA, yang diduga sebagai dalang di balik kematian Ucok Klewang. Pria yang berprofesi sebagai pengusaha ternak ayam tersebut menyerahkan diri, Kamis 30 Januari 2019 kemarin.

Dengan demikian, sudah lima orang terduga pelaku yang dibekuk pasca kematian Ucok Klewang. Kelimanya punya peran masing-masing, mulai dari eksekutor (yang membunuh korban, red) serta orang yang menyuruh melakukan perbuatan tersebut.

Kapolres Rohil AKBP Sigit Adiwuryanto, Kamis 31 Januari 2019 siang menjelaskan, dua pelaku yang ditangkap pertama kali berinisial SE dan Sp adalah sebagai eksekutor. Satu diantaranya (SE, red) bahkan terpaksa ditembak kakinya lantaran berupaya melarikan diri.

Sementara dua pelaku lainnya ditangkap menyusul kemudian, masing-masing berinisial RS dan SI. Mereka diamankan setelah menyerahkan diri kepada polisi. Adapun RS dan SI ini diduga sebagai orang yang menyuruh SE dan Sp untuk memberi pelajaran kepada Ucok Klewang hingga ia akhirnya tewas.

"Kalau RA yang menyerahkan diri terakhir, dia sebagai penyuruh dan pemberi upah (uang jasa perbuatannya, red) kepada dua eksekutor tersebut. Upah itu diberikan RA kepada SE dan Sp melalui perantara RS," lanjutnya berbincang dengan Riau1.com.

Adapun Ucok Klewang, ditemukan di dalam perkebunan kelapa sawit daerah Kampung Harapan, Kelurahan Bagan Sinembah dalam kondisi sudah tak bernyawa, lusa sore lalu. Pada jasadnya ditemukan bekas luka yang mengindikasikan Ucok korban kejahatan.